Mitra Jasa Legalitas- Memulai bisnis memang butuh keberanian karena memiliki resiko yang sering dianggap besar.  Hal ini karena terkadang situasinya tidak menentu. Kadang produk maupun jasa yang dipasarkan laris, tetapi kadang juga menurun drastis. Sehingga tidak sedikit orang yang ragu untuk memulai atau menjalankan nya. Namun, jika Anda tertarik untuk menjalankan usaha, maka dapat memulainya secara perlahan-lahan.

Tips Memulai Bisnis Bagi Pemula

Ada beberapa cara untuk memulai bisnis, terutama bagi Anda yang masih pemula dalam menjalankannya. Seperti yang kita ketahui, bahwa dalam bisnis juga perlu  konsistensi dan tidak mudah menyerah dalam menjalankannya. Adapun untuk memulainya, simak ulsan berikut ini dulu yuk !

1.      Memilih ide usaha

Hal yang perlu Anda lakukan adalah menentukan ide usaha apa yang akan dijalankan nantinya. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah dalam menjalankannya. Anda dapat mengambil inspirasi melalui hal yang sedang hits di pasar ataupun menyesuaikan dengan hal yang Anda sukai atau minati.

Tentu, dalam menentukan ide usaha ini pun haruslah melihat peluang keuntungan yang akan didapatkan. Pasalnya, jika tidka begitu, akan sulit untuk megembangkan usaha tersbeut. Dengan begitu, Anda memiliki sebuah minat terhadap suatu bidang dan menemukan peluang, tentu hal tersebut bagus.

Misalkan, jika Anda memiliki minat dan passion dalam bidang desain pakaian. Maka akan lebih mudah memahami riset terkait mode apa yang digunakan, bahan apa yang sesuai, dan lain sebagainya.

2.      Melakukan Riset

Setelah menemukan ide usaha apa yang ingin Anda kemabngkan, maka langkah selnajutnya yitu melakukan riset secara mendalam mengenai gagasan bisnis yang akan Anda kembangkan. Semenatra untuk data yang perlu Anda teliti anatra lain adalah keadaan pasar, menetapkan konsumen, dan lain sebagainya.

Adapun dalam melakukan riset konsumen yang perlu Anda ketahui yaitu usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, status pernikahan, penghasilan, lokasi, dan lain sebagainya. Dengan mempelajari hal tersebut, Anda akan terbantu dalam pemnegambnagan usaha yang akan Anda jalankan nantinya.

Tidak hanya itu saja, Anda pun perlu mempelajari siapa kompetitor, kelebihannya, dan layanan apa yang mereka gunakan untuk membuat para pelanggan merasa puas dengan produk yang ditawarkan.  Untuk melakukan riset kompetitor, Anda dapat menggunakan analisa SWOT ( Kekuatan, kekurangan, peluang, dan ancaman).

3.      Miliki visi misi

Dalam bidang usaha, pasti ada kondisi naik maupun turun mengenai penjualan yang Anda lakukan. Sehingga supaya tidak kehilangan arah, Anda membutuhkan visi misi dalam menjalankan usaha yang nantinya akan beroperasi.  Untuk membuat visi, cobalah untuk menemukan tujuan atau goal dari usaha yang Anda jalankan itu untuk apa.

Sehingga jika nanti, usaha yang dijalankan mengalami hal-hal sulit, Anda akan mengingat kembali tujuan atau alasan mengapa usaha tersebut dilakukan. Sementara untuk misinya, cobalah untuk menganalisa cara apa saja yang dapat mengantarkan Anda pada visi atau tujuan dapat tercapai.

4.      Membuat business plan

Memulai bisnis dari nol, memang bukanlah hal gampang, tetapi bukan berarti hal tersebut tidak memiliki peluang untuk berhasil. Dengan begitu, Anda perlu menyiapkan Business Plan untuk berjalannya usaha yang hendak dijalankan. Hal ini karena rencana tersebut dapat membantumu untuk merencanakan apa saja yang perlu dilakukan dalam menjalankan usaha.

Dengan begitu, Anda pun tidak kebingungan saat mengoperasikannya, bukan? Misalnya, pada bulan-bulan pertama apa saja yang perlu disiapkan. Apakah mencari supplier produk, menyelesaikan riset competitor, menentukan harga, maupun lain sebagainya. Tidak hanya itu saja, bisnis plan pun dapat Anda gunakan saat hendak mencari sponsor.

5.      Memiliki izin usaha

Untuk membuat usaha yang akan Anda jalankan lebih aman, sebaiknya memiliki izin usaha terlebih dahulu untuk Anda. Sehingga terhindar dari berbagai macam hal yang tidak diinginkan karena telah mendapatkan perlindungan hukum dari pemerintah.

Jika Anda merasa butuh bantuan dalam  mengurus hal tersebut, maka Mitra Konsultasi dapat membantu Anda dengan sepenuh hari. Selain itu, persyaratan pun cukup mudah dan jika ada hal yang ingin ditanyakan, silahkan untuk mengontak kami.

6.       Melakukan Evaluasi

Setelah melakukan persiapan, maka saat nya Anda untuk meluncurkan produk yang dijual. Baik itu berupa jasa maupun barang yang nantinya dapat menjadi salah satu solusi untuk para konsumen atas masalah yang mereka alami. Namun, hal ini tidak cukup sampai disini saja karena perlu melakukan evaluasi rutinan terhadap bisnis yang Anda jalankan.

Dengan begitu, Anda dapat mengetahui kekurangan maupun kelebihan dari usaha tersebut. Sehinhag memungkina, usaha yang Anda jalankan dapat berekmabang dengan baik.

Bisnis dapat Anda mulai dengan cara menyiapkan ide atau gagasan usaha, melakukan riset, menentukan visi dan misi, sampai dengan evaluasi yang perlu rutin Anda lakukan. Selain itu, hindari pula sikap menunda, malas untuk belajar meningkatkan kemampuan, dan close minded. Hal tersebut hanya akan membuat bisnis yang Anda jalankan mengalami kemunduran.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hubungi kami di : 0821-3250-5553

mitrajasalegalitas@gmail.com